Menlu China Telepon Retno Marsudi Bicarakan Masalah Corona di Indonesia

Menlu China Telepon Retno Marsudi Bicarakan Masalah Corona di Indonesia

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - China menyatakan siap mempererat hubungan dan berbagi pengalaman pencegahan dan pengendalian epidemi dengan Indonesia.

Hal itu diutarakan Menteri Luar Negeri China Wang Yi saat melakukan telepon dengan Menlu RI Retno Marsudi pada Senin (23/11/2020).

Wang menganggap situasi pandemi virus corona (Covid-19) di dunia saat ini masih suram. Namun, China, kata Wang, meyakini bahwa di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo, masyarakat Indonesia bisa mengalahkan pandemi corona.


Wang mengatakan China mengapresiasi Indonesia karena memainkan peran penting sebagai negara besar di kawasan dengan pengaruh global dalam mempromosikan perdamaian dan pembangunan di tengah pandemi virus corona (Covid-19).

"China bersedia terus berbagi pengalaman dalam pencegahan dan pengendalian epidemi dengan Indonesia, memberikan dukungan dan bantuan dengan kemampuan terbaik China dan bersedia terus memperdalam kerja sama pengadaan vaksin dengan Indonesia," kata Wang seperti dikutip kantor berita Xinhua.

Sementara itu, Retno mengatakan kerja sama RI-China dalam penelitian dan pengembangan vaksin mencerminkan hubungan bilateral yang kuat.

Retno juga berterima kasih kepada China atas dukungan kuatnya bagi Indonesia dan berharap kedua negara bisa terus mempromosikan kerja sama pengadaan vaksin.



Tags Corona