Masterplan Belum Selesai, Dewan Minta PUPR Cari Akal Atasi Banjir Pekanbaru

Masterplan Belum Selesai, Dewan Minta PUPR Cari Akal Atasi Banjir Pekanbaru

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Masterplan banjir Kota Pekanbaru diprediksi baru akan rampung disusun akhir tahun ini. Anggota Dewan Komisi IV Kota Pekanbaru, Roni Pasla meminta PUPR segera cari akal mengatasi banjir di Pekanbaru. Mengingat, musih hujan telah tiba dan curahnya cukup tinggi akhir-akhir ini. 

"Masterplannya kontraknya akhir tahun ini. Kita tunggu saja dulu," ujar Roni kepada Riaumandiri.id, Selasa (10/11/2020). 

"Tapi menjelag masterplan itu rampung, kita minta PU tanggap. Sigap mengatasi permasalahan banjir ini. Apalagi belakangan curah hujan tinggi juga," tambahnya. 


PUPR Kota Pekanbaru diketahui telah memetakan sebanyak 39 titik banjir di Kota Pekanbaru. Roni berharap dinas terkait fokus pada titik-titik tersebut. 

"Dinas PU kan sudah memetakan titik-titiknya dari awal. Itu harus diantisipasi secara cepat. Supaya potensi banjirnya diperkecil," ungkapnya. 

Sebaran 39 titik banjir ini terdapat di Kecamatan Tampan dengan 13 titik, Marpoyan Damai 8 titik, Kecamatan Sukajadi 1 titik.

Kemudian Kecamatan Rumbai ada 3 titik rawan banjir, Senapelan 2 titik, Tenayan Raya 2 titik, Payung Sekaki 1 titik, dan Sail beserta Bukit Raya masing-masing 4 titik

 

ReporterM Ihsan Yurin