Hotspot di Riau Kembali Bertambah Jadi 13 Titik

Hotspot di Riau Kembali Bertambah Jadi 13 Titik

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Titik panas atau hotspot di wilayah Riau kembali terpantau meningkat. Per pukul 16.00 WIB, Jumat (17/7/2020) ada 37 titik panas di Pulau Sumatra, 13 di antaranya di Riau.

"Di Riau ada 13 titik. Rata-rata dengan confidence level sedang atau di antara 30 hingga 79 persen," ujar Prakirawan BMKG Pekanbaru, Yasir Prayuna.

Secara rinci, Yasir menyebutkan Indragiri Hilir terdapat 7 titik, Meranti 1 titik, dan Pelalawan 5 titik.


"Sedangkan keseluruhan Sumatra, rincinya di Sumut 4 titik, Sumbar 9 titik, Jambi 2 titik, Sumsel 4 titik, dan Lampung ada 5 titik," tambah Yasir.


Reporter: M Ihsan Yurin