Sebelum Diresmikan Jokowi, Gubri dan Pangdam Pastikan Pembangunan Tol Permai Rampung 100 Persen

Sebelum Diresmikan Jokowi, Gubri dan Pangdam Pastikan Pembangunan Tol Permai Rampung 100 Persen

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar bersama Pangdam I Bukit Barisan (BB), Mayjen TNI, Irwansyah, meninjau pembangunan jalan tol Pekanbaru-Dumai (Permai), Sabtu (4/7/2020). Dari hasil peninjauan tol Permai ini, diharapkan masyarakat Riau, mulai bulan depan sudah bisa menikmati tol pertama kalinya ada Bumi Lancang Kuning.

“Saya sengaja mengajak Pangdam dan juga tokoh masyarakat Riau untuk sama-sama meninjau tol Pekanbaru-Dumai ini. Karena seandainya dalam waktu dekat tol Permai diresmikan oleh Presiden, tentu Pangdam yang berkaitan dengan pengmanan RI-1. Makanya kami mengajak Pangdam meninjau tol," ujar Gubri, Sabtu (4/7/2020). 

“Sesuai rencana Hutama Karya bulan Juli ini selesai. Mudah-mudahan nanti Pak Presiden bersedia meresmikan jalan tol Permai," tambah Gubri. 


Gubri menjelaskan, saat peninjauan yang telah dijalani hampir 100 persen telah selesai dikerjakan. Hanya tinggal dua titik yang belum selesai sempurna. Dia berharap pada saat peresmian oleh Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat ini telah selesai. Dan ia bisa menjelaskan kepada Presiden kondisi tol yang nantinya dimanfaatkah oleh masyarakat, untuk mempersingkat waktu tempuh perjalanan dari Pekanbaru-Dumai.

“Kami juga ingi mengetahui persis jalan tol ini, mulai dari Pekanbaru sampai ke Dumai. Mana tahu pada saat peresmian oleh Presiden, kita bisa jawab. Aneh nantinya kalau kami belum tahu seandainya Presiden bertanya, karena Presiden Jokowi sering bertanya bagaimana ini, dan kita bisa jawab,” jelas Gubri.

Sementara itu, Pangdam I BB, Mayjen TNI Irwansyah, menyatakan progres pembangunan tol Pekanbaru-Dumai cukup baik, setelah mendapatkan penjelasan dari pihak HK. Walupun diirnya hanya meninjau sampai pintu tol Pekanbaru di Muara Fajar, Kecamatan Rumbai. 

"Sejauh ini saya lihat progresnya cukup baik, dan kesiapan sudah tuntas. Tapi kita akan yakinkan masalah lain yang belum, sehingga saat peresmian sudah clear, biar tidak ada kendala," singkat Pangdam.

Sementara itu, dari perjalanan peninjauan jalan tol Permai, yang dimulai dari pintu tol Pekanbaru, hingga menuju pintu tol Dumai sepanjang 131 kilometer, dengan kecepatan 90-110 kilometer per jam, hanya memakan waktu selama lebih kurang 1 jam 45 menit. Kondisi jalan tol hampir 100 persen selesai. Hanya menyisakan dua titik lagi, yang perlu penyempurnaan pembangunan. 


Reporter: Nurmadi