Petugas Gabungan Imbau Pengunjung Taman Tengku Mahratu Siak Jaga Jarak dan Pakai Masker

Petugas Gabungan Imbau Pengunjung Taman Tengku Mahratu Siak Jaga Jarak dan Pakai Masker

RIAUMANDIRI.ID, SIAK - Patroli gabungan TNI, Polri dan Satpol PP Kabupaten Siak terus melakukan imbauan kepada warga yang sedang berkumpul di Taman Rekreasi Tengku Mahratu, agar masyarakat menggunakan masker dan jaga jarak untuk antisipasi penyebaran Covid-19, Senin malam (15/6/2020) pukul 21.00 WIB.

Danramil 03/Siak Mayor Inf Suratno mengatakan, Patroli gabungan TNI, Polri dan Satpol PP Kabupaten Siak yang dilaksanakan sudah sesuai dengan SOP yang sudah dikeluarkan oleh pemerintah.

"Adapun sasaran patroli tersebut di daerah wisata di tempat taman rekreasi dan warung makanan yang mana sering dikunjungi oleh warga baik dari dalam maupun dari luar daerah," ujarnya.


Babinsa Koramil 03/Siak Serka Joni menjelaskan, penegakan disiplin yang dilaksanakan oleh TNI, Polri dan Satpol PP bertujuan agar masyarakat mematuhi Protokol kesehatan yang sudah dibuat dan dituangkan di dalam aturan. 

"Kita meminta masyarakat untuk disiplin dan mematuhi aturan tersebut," ungkapnya. (Infotoroal/darlis).


 



Tags Corona