Tidak Ada Wilayah Tak Dialiri Listrik

Tidak Ada Wilayah Tak Dialiri Listrik

RIAUMANDIRI.ID, ROKAN HILIR – Bupati Rohil H Suyatno, AMp menegaskan tahun 2020 ini seluruh wilayah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) terang benderang dan tak ada lagi wilayah Rohil yang tidak dialiri listrik. Hal ini terungkap usai Penandatanganan memorandum of understanding (MoU) bersama Manager PT. (Persero) PLN UP3 Wilayah Dumai Praniko Banu Renda dengan Bupati Rohil H Suyatno, AMp, di Aula Hotel Citytel Jalan Sudirman Kota Dumai, Rabu (15/1) awal tahun 2020 lalu.

Kabar ini membuat Bupati pilihan Rakyat Rohil ini begitu sumingrah setelah mendapat kabar bahwa jaringan listrik di Rohil sudah terpasang sampai ke seluruh pelosok desa di Rohil. Ditambah lagi dengan cadangan daya listrik yang mampu menerangi seluruh wilayah Rohil, setelah pengoperasian gardu induk yang ada di Bagansiapiapi pada Ahad (4/01) lalu dengan daya MVA 60 yang bisa mengaliri daya listrik sampai ke seluruh pelosok desa yang ada di Negeri Seribu Kubah bahkan aliran listrik ini akan menerangi sampai ke Pulau Jemur pulau terluar di Kabupaten Rokan Hilir.

Orang nomor satu di Negeri Seribu Kubah ini memberikan apresiasi sekaligus memuji kinerja PT. (Persero) Perusahaan Listrik Negara (PLN), Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Dumai yang telah bekerja keras dan berkomitmen membangun seluruh jaringan listrik serta memberikan pelayanan terbaik buat pelanggan PLN khususnya masyarakat Rohil yang tinggal hanya di pelosok desa.


Apalagi saat ini hanya tinggal 2 wilayah di Rohil yang belum teraliri aliran listrik yaitu Kepenghuluan Sungai Daun dan Pasir Limau Kapas, yang saat ini terus digesa pemasangan jaringan listriknya oleh PLN dan dijadwalkan akhir 2020 ini akan selesai pengerjaannya. 

"Pekerjaan ini tidak mudah ditambah lagi di tahun 2020 ini Pulau Jemur pun akan dialiri listrik. Ini sangat luar biasa dan harus kita support, sebab pulau ini sebagai lambang kebesaran negeri ini sebagai pulau terluar kita dengan negara tetangga," ucap Bupati Suyatno.

“Penandatanganan MoU antara Pemkab Rohil dengan PT. PLN UP3 Dumai terkait kerjasama Pemungutan dan Penyetoran PPJ di Kabupaten Rohil yang merupakan perpanjangan kerja sama yang sudah dilakukan sebelumnya yang saling menguntungkan namun tahun ini sangat berarti dan sangat spesial buat saya pribadi," katanya lagi.

Apalagi, kata Bupati, selama ini kontribusi yang disumbangkan PT PLN UP3 Dumai selaku pihak yang memungut PPJ yang disetorkan ke kas daerah Rohil yang selalu tepat waktu dan sesuai kesepakatan serta saling menguntungkan.

“Terima kasih PLN, Pemerintah beserta masyarakat Rohil sangat berterima kasih. Ini tidak bisa dilupakan, dan yang pasti di akhir tahun 2020 ini seluruh wilayah Rohil terang benderang sampai ke Pulau Jemur serta dinikmati seluruh masyarakat Rohil. Selanjutnya untuk pembangunan akses jalan ke seluruh pelosok wilayah di 15 Kecamatan di Kabupaten Rokan Hilir oleh Pemerintah akan lebih mudah setelah seluruh wilayah dialiri listrik,” pungkasnya.

Sementara Manager PT. (Persero) PLN UP3 Dumai Praniko Banu Rendra mengatakan, cadangan daya listrik di Kabupten Rokan Hilir berlebih dan siap untuk menyuplai jaringan daya listrik kepada perusahaan atau investor yang ingin berinventasi di Rohil.

Bahkan untuk untuk memudahkan para inventor beriventasi di Rohil, pihaknya saat ini tengah bekerja memasang jaringan daya listrik sampai ke Pulai jemur yang menjadi batas terluar dengan Kabupaten Rohil dengan negara tetangga.

"Saat ini yang terpakai baru 13 MVA masih banyak sisanya dari cadangan daya listrik yang tersedia 60 MVA. Silakan saja bagi investor atau perusahaan yang ingin beriventasi di Rohil, yang pasti kita akan memberikan pelayanan terbaik buat pelanggan kita di Rohil,” ujar Manager PT. (Persero) PLN UP3 Dumai Praniko Banu Rendra.

Sementara untuk pemasangan jaringan daya listrik di Pulau Jemur, katanya lagi, saat ini pihaknya sudah menyiapkan mesin genset diesel dengan kekuatan 100 KVA untuk menyuplai daya listrik di Pulau Jemur karena tidak bisa tersambung dengan jaringan listrik gardu induk di Bagansiapiapi, yang pasti tahun 2020 ini Pulau Jemur sudah dialiri listrik.