Pengemudi Angkutan Umum Terdampak Corona Dapat Bantuan dari Polres Kampar, Ini Besarannya

Pengemudi Angkutan Umum Terdampak Corona Dapat Bantuan dari Polres Kampar, Ini Besarannya

RIAUMANDIRI.ID, BANGKINANG - Polres Kampar meluncurkan Program Polri Peduli Keselamatan Cegah Covid-19 yang digelar di Gedung Serbaguna, Rabu (15/4/2020).

Kegiatan ini digelar oleh Satlantas Polres Kampar bekerjasama dengan BRI Cabang Bangkinang dan Dinas Kesehatan melalui Puskesmas Bangkinang Kota.

Para peserta yang hadir terdiri dari pengemudi becak motor dan pengemudi angkutan umum dengan jumlah peserta sebanyak 82 orang. Para peserta dibagi dalam 3 shif untuk mengikuti kegiatan secara bergantian karena penerapan physical distancing.


Kasat Lantas AKP Fauzi SH, MH mewakili Kapolres Kampar, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak BRI Cabang Bangkinang dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

"Program Polri Peduli Keselamatan Cegah Covid-19 ini dilaunching secara serentak di seluruh Indonesia pada hari ini. Program ini bertujuan memberikan bantuan kepada masyarakat khususnya para pengemudi angkutan umum yang terdampak atas mewabahnya Covid-19 saat ini," terang AKP Fauzi.

Bantuan ini berasal dari DIPA / Anggaran Polri melalui Korlantas Polri. Untuk penyalurannya Polri bekerjasama dengan BRI karena bantuan akan ditransfer kepada rekening masing-masing penerima.

Hadir juga dalam acara ini Perwakilan BRI Cabang Bangkinang Mirwan SP, Kepala Puskesmas Bangkinang Kota Dr. Elvi Yanti M.Kes serta Para Kanit dan sejumlah personel Satlantas Polres Kampar.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Bangkinang Kota Dr. Elvi Yanti M.Kes dalam paparannya menjelaskan tentang Covid-19, cara penularan, gejala klinis dan cara-cara pencegahan serta upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Sedangkan dari BRI Cabang Bangkinang yang diwakili Mirwan SP, memberikan penjelasan tentang Program Brilink dan teknis penyaluran bantuan Polri kepada penerima, dimana setiap calon penerima bantuan akan dibuatkan rekening BRI, karena bantuan akan dikirimkan ke rekening penerima secara bertahap selama 3 bulan berturut-turut dengan besaran 600 ribu rupiah per bulan.


Reporter: Ari Amrizal



Tags Kampar