Ditanya Netizen Agamanya Apa, Rina Nose: Gue Nyembah Nasi Padang

Ditanya Netizen Agamanya Apa, Rina Nose: Gue Nyembah Nasi Padang

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Rina Nose kembali mendapat banyak hujatan dari netizen terkait jawabannya ketika ditanya soal agama yang ia anut. Rina sempat membuka tanya jawab dengan warganet di laman Instagram miliknya.

Hanya saja, alih-alih menjawab salah satu agama yang ada, Rina Nose memilih memberikan jawaban yang membuat dia dihujat.

"Gue nyembah nasi Padang," tulis Rina di Insta Story, diintip riaumandiri.


Rupanya, jawaban istri Jossy itu mendapat kecaman keras dari netizen karena menganggap agama hanyalah candaan bagi dirinya.

 "Astagfirullah, kalau becanda keterlaluan sih, agama kok dijadiin mainan, sama aja nggak ngakuin Tuhannya itu mah," tulis akun @citratrismayanti.

"Kalau kena Corona dia ngadu ke siapa beb," komentar pemilik akun @joselin_kaviet.

"Nggak sopan," tulis warganet lain dengan akun @do4lphin.

Namun pertanyaan soal agama tak berhenti disitu. Netizen lain mengatakan agar Rina Nose serius menanggapi pertanyaan mereka soal agama yang diyakininya.

"Teh, kami itu beneran tanya, agama teteh apa. Jawabnya yang benar kenapa si teh," ujar netizen lain.

Kali ini jawaban Rina Nose sedikit lebih serius. Ia mengatakan, "Agama bukan untuk memuaskan orang lain."

Pertanyaan mengenai agama yang diyakini Rina Nose dimulai setelah ia melepas hijab pada November 2017.

Tudingan pindah agama makin kuat saat seniman asal Bandung ini menikah dengan Jossy, pria asal Belanda.

Padahal melalui vlognya pada November 2019, Rina Nose memperlihatkan akad nikah yang dilakukan dengan ijab kabul. Pria asal Belanda ini juga berusaha keras mengucapkan janji itu dengan bahasa Indonesia.