Tak Terima 'Parasite' Menang Oscar, Trump Ungkit Masalah dengan Korsel

Tak Terima 'Parasite' Menang Oscar, Trump Ungkit Masalah dengan Korsel

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, tidak terima dan mengejek kemenangan film asal Korea Selatan, 'Parasite' di Oscar 2020. Ujung-ujungnya, dia malah balas disindir.

"Ngomong-ngomong, seberapa burukkah Academy Awards tahun ini, Anda lihat? Dan pemenangnya adalah, film dari Korea Selatan, apa-apaan itu? Kami punya cukup masalah dengan Korea Selatan dengan perdagangan," ujar Trump lewat kicauannya di Twitter, Jumat (21/2/2020).

Trump berpendapat penilaian Oscar tahun ini tak memuaskan. Ia pun menganggap semestinya Oscar memberi ruang yang lebih pada film produksi Amerika Serikat sendiri.


"Anda tahu, aku mencari seperti 'Gone with The Wind'. Bisakah kita mendapatkan (film terbaik) seperti 'Gone with The Wind'? 'Sunset Boulevard', begitu banyak film hebat (tapi) pemenangnya adalah dari Korea Selatan. Apakah itu pernah terjadi sebelumnya?" kicau Trump lagi.

'Parasite' menjadi film berbahasa asing pertama yang menerima kemenangan sebagai film terbaik di sejarah Oscar. Ajang penghargaan ini seakan membantah kritik yang menyebut Oscar sebagai 'festival film lokal'.

Kicauan Trump ditanggapi oleh distributor 'Parasite' di Amerika Serikat, NEON. Ia menyebut Trump seperti tak tahu apa-apa tentang 'Parasite'.

"Cukup dimengerti, dia tak bisa membaca," tulis NEON.



Tags Film