Kabar Terkini WNI dari Wuhan yang Dikarantina di Natuna

Kabar Terkini WNI dari Wuhan yang Dikarantina di Natuna

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Sebanyak 285 warga negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari Provinsi Hubei (termasuk Wuhan), China, telah seminggu lebih menjalani observasi di Natuna, Kepulauan Riau. 

Menko bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, para WNI itu akan dipulangkan ke tempat tinggal masing-masing setelah dua minggu diobservasi.

"Oh ini sedang kita pulangkan kalau sudah dua minggu akan kita pulangkan," kata Muhadjir di kantor PP Muhammadiyah, Jalan Menteng Raya, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (10/2/2020).


Muhadjir mengatakan lingkungan tempat tinggal masing-masing WNI tinggal harus menyiapkan diri ketika mereka dipulangkan. "lah iya itu termasuk kita siapkan dong," sambungnya.

Dia mengimbau pihak keluarga dan warga khawatir. Sebab, Muhadjir memastikan para WNI itu telah diidentifikasi tidak terjangkit virus corona.

"Kesiapan warga kesiapan keluarganya untuk menerima kehadiran mereka untuk meyakinkan bahwa dia memang tidak terpapar oleh virus itu dan kondisinya sangat sehat," tutur Muhadjir.

Sebelumnya, pemerintah menyampaikan total 285 orang menjalani observasi di hanggar Lanud Raden Sadjad Natuna. Jumlah itu termasuk 238 WNI yang sebelumnya dievakuasi dari Wuhan, China terkait wabah virus corona.

"Total orang adalah 285 sampai saat ini alhamdulillah mereka dalam kondisi sehat," kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (2/2/2020).



Tags Kesehatan