Usai Dilantik Jokowi Tak Langsung Kerja, Dewan Pengawas KPK Ngaku Masih Cuti

Usai Dilantik Jokowi Tak Langsung Kerja, Dewan Pengawas KPK Ngaku Masih Cuti

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Presiden Joko Widodo telah melantik lima anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi pada Jumat (20/12) pekan lalu di Istana Negara.

Namun, salah seorang Wakil Ketua Dewan Pengawas, Syamsuddin Harris mengakui, hari pertama bekerja, Senin (23/12/2019) hanya meninjau gedung lama KPK.

Gedung lama KPK kekinian disulap menjadi ruang edukasi antikorupsi dan bakal menjadi kantor Dewas KPK.


"Nanti saya siang mau ke KPK Merah Putih kemudian meninjau ruangan di gedung KPK lama," kata Syamsuddin.

Peneliti senior Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengatakan, Dewas KPK belum mengagendakan rapat maupun pertemuan untuk membahas fungsi serta program.

"Kami belum ada rapat ya karena masih pada cuti. Saya sendiri sebenarnya jadwal cuti," kata Syamsuddin.

Untuk diketahui, Presiden Jokowi telah melantik pimpinan KPK periode 2019-2023, yakni Komisaris Jenderal Firli Bahuri, Alexander Marwata, Lili Tapanuli Siregar, Nurul Gufron dan Nawawi.

Sedangkan Dewas KPK yang dilantik Jokowi ialah Ketua Tumpak Hatorangan, Artidjo Alkostra, Syamsuddin Haris, Albertina HO dan Harjono.



Tags KPK