Bocah Ajaib Arsenal Jadi Rebutan Timnas Italia dan Brasil 

Bocah Ajaib Arsenal Jadi Rebutan Timnas Italia dan Brasil 

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Pesona Gabriel Martinelli bersama Arsenal ternyata memancing perhatian dari Brasil dan Italia. Kedua negara tersebut sedang bersaing untuk menggunakan jasa pemain 18 tahun itu.

Martinelli menunjukkan performa yang mengesankan bersama The Gunners di musim ini. Dia sudah mencetak empat gol dari empat laga di semua kompetisi.

Yang paling menarik perhatian ketika dia melesakkan dua gol dan satu assist saat Tim Meriam London menggilas Standard Liege di Liga Europa tengah pekan lalu. Laga itu membuatnya semakin diperhitungkan sebagai calon bintang masa depan.


Ternyata, potensi besarnya itu terendus oleh federasi sepakbola Brasil dan Italia. Dilaporkan Mirror, keduanya sedang bersaing dalam memperebutkan sang pemain.

Diketahui, Martinelli memang tinggal dan mengawali kariernya di Brasil. Namun, dia berpeluang membela Gli Azzurri lantaran memiliki darah Italia dari ayahnya.

Saat ini, federasi sepakbola Italia dikabarkan sudah melakukan pendekatan. Beruntung bagi Italia, Martinelli belum pernah sekali pun membela Brasil di segala usia.

Pelatih Gli Azzurri, Roberto Mancini, mengatakan tak ingin melewatkan kesempatan untuk menggunakan jasa sang pemain. Namun, saat ini dia akan memaksimalkan stok penyerang yang mereka miliki lantaran tak mudah memiliki paspor Italia.

"Untuk Martinelli, tidak mudah mengajukan penawaran bermain untuk Italia. Kami harus menunggu sampai pemain memiliki dua paspor," kata Mancini.

"Dalam kurun waktu tersebut, kami akan terus memasang Ciro Immobile dan Andrea Belotti secara bergantian," tuturnya.

Jika nantinya Martinelli memilih bermain untuk Italia, dia akan jadi pemain kelahiran Brasil ketiga yang mengenakan kostum Gli Azzurri. Sebelumnya, sudah ada Jorginho dan Emerson Palmieri yang keduanya saat ini membela Chelsea.