Panitia Gesa Persiapan Pengukuhan Pengurus IKST Riau 2019-2022

Panitia Gesa Persiapan Pengukuhan Pengurus IKST Riau 2019-2022

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU – Persiapan kegiatan Parade Budaya dan Pengukuhan Pengurus Ikatan Keluarga Sungai Tapung (IKST) Riau terus digesa oleh Panitia dan calon pengurus.

Ketua Umum IKST Riau terpilih H. Sapaat menyampaikan, kedepan melalui organisasi ini diharapkan terus dapat menjaga kebersamaan dan menjadikan IKST sebagai payung bagi semua kelompok dan golongan. 

"Struktur organisasi IKST yang baru tidak banyak berubah dari periode sebelumnya. Pengisian nama-nama pengurus juga sudah 99 persen selesai dan sudah melalui rapat formatur yang diperluas bersama beberapa tokoh termasuk sesepuh IKST. Selain itu mendiskusikannya secara matang agar kedepan pengurus yang baru dapat bekerja secara team work sesuai dengan program kerja serta visi-misi organisasi," jelas Sapaat dalam keterangan tertulis, Rabu (25/9/2019).


Sementara, Ketua Dewan Pakar IKST H. Sahidin yang juga anggota DPRD Riau dari Dapil Kampar berharap agar IKST dapat menyatukan semua paguyuban dan ikatan-ikatan kedaerahan, suku dan agama sehingga satu visi dan misi untuk Tapung lebih baik lagi dan setara dengan daerah yang terlebih dahulu maju sumber daya manusia, ekonomi, pembangunan dan budayanya.

Panitia Parade Budaya dan Pengukuhan IKST, Rafles Sag dan Sukma Putra SE, didampingi Syafrianto dan Said Badrun mengajak berbagai komponen untuk nanti bersama-sama menyukseskan kegiatan Parade Budaya dan Pengukuhan Pengurus IKST Periode 2019 - 2022 pada Sabtu 28 September mendatang, di Hotel Mutiara Merdeka Jl. Yos Sudarso Pekanbaru pukul 09.00 WIB.

"Acara akan diawali dengan pementasan lagu-lagu Tapung oleh Yus Tapung dan Adji Pantai Cermin dan Kelompok Bedikiew dari Desa Bencah Kelubi. Tari Persembahan oleh generasi remaja Tapung yang berdomisili di Jl. Meranti Senapelan Pekanbaru," ujar Putra Sukma.

"Kepengurusan IKST insya Allah akan dikukuhkan oleh Gubernur Riau, Bapak Syamsuar. Panitia dan Ketua terpilih telah juga berkomunikasi langsung kepada Bapak Gubernur Riau pada Rabu yang lalu." ujarnya.

Selain mengundang Gubernur Riau, ujar M. Rifky Ketua Panitia didampingi Mola dan Zamzami, juga diundang Bupati Kampar Catur Sugeng, Walikota Pekanbaru, Ninik Mamak dari wilayah Sungai Tapung, LAKTA Kenegrian Tapung, Tokoh Masyarakat, Anggota DPRD Kampar dapil Tapung Raya, Organisasi Paguyuban, anggota DPRD Riau dapil Kampar, anggota DPRD Pekanbaru dapil Senepelan Payung Sekaki, tokoh muda asal Sungai Tapung serta masyarakat Tapung yang ada di Pekanbaru.