Pilkada 2020

Ketua DPC Gerindra Rohul Sukiman Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PDIP

Ketua DPC Gerindra Rohul Sukiman Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PDIP

RIAUMANDIRI.CO, PASIR PENGARAIAN - Bupati Rokan Hulu yang juga Ketua DPC Partai Gerindra, Sukiman mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan bakal calon (Balon) Bupati Rokan Hulu ke DPC PDI Perjuangan, Sabtu (21/9/2019).

Dalam kesempatan itu Sukiman berharap PDIP dapat menjadi salah satu partai yang mengusung dirinya pada Pilkada Rohul 2020 mendatang.

Sukiman juga membantah kabar yang menyebutkan Gerindra tidak akan mendukung Sukiman pada Pilkada mendatang. Bahkan ia sangat optimistis DPP mendukung dirinya maju di Pilkada Rohul, sehingga Gerindra dapat berkoalisi dengan PDIP.


“Saya sudah komunikasi dengan Ketua Umum bapak Prabowo dan menyampaikan niat maju kembali di Pilkada, Insya Allah beliau sangat mendukung,” terangnya.

“Sekarang ini kan ada isu, katanya Gerindra mau direbut orang, tak apa-apa biar saja direbut, Biar saja isu itu berkembang, malah bagus,” guraunya.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Rohul Hardi Candra mengatakan, dari 7 kandidat yang sudah mengambil formulir penjaringan PDIP baru 4 calon yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran.

Keempat kandidat tersebut yaitu H.Hamulian, Hafith Syukri, Afrizal Anwar dan Sukiman. Sementara 3 kandidiat lain seperti Gustian Riau, Erizal dan Kelmi Amri, belum mengembalikan formulir.

“Kita masih tunggu untuk 3 kandidat yang sudah ambil formulir penjaringan hingga pukul 00.00 Wib malam ini,” pungkas Hardi Candra.



Tags Pilkada