Liga Champions: Waspadalah, Madrid!

Liga Champions: Waspadalah, Madrid!

RIAUMANDIRI.CO, Paris - Real Madrid mesti mewaspadai Paris St. Germain. Pelatih PSG Thomas Tuchel mengatakan, timnya akan bermain agresif dan cepat meski sedang krisis pemain depan.

Pertarungan PSG vs Madrid digelar di Parc des Princes dalam laga Grup A Liga Champions, Kamis (19/9/2019) dinihari WIB. Les Parisiens akan bertanding tanpa trio Edinson Cavani, Kylian Mbappe (cedera), dan Neymar (skorsing).

Pertemuan ini akan menjadi yang kelima sejak 2015. Sejauh ini, PSG belum sekalipun bisa mengalahkan Los Blancos usai meraih satu hasil seri dan tiga kali kalah, termasuk ketika takluk 1-2 di Paris pada Maret 2018.


PSG mendatangkan sembilan pemain baru di bursa musim panas seperti Ander Herrera dan Mauro Icardi agar bisa berbicara lebih banyak di Liga Champions. Sebagai ujian awal, Madrid mesti bisa dilangkahi dulu.

"Saya tidak ingin terlalu pastif. Real Madrid kan akan menguasai bola juga. Mereka sangat kuat, berani, dan sudah memenangi Liga Champions berkali-kali. Pertandingan akan berat, tapi juga bagus. Saya ingin kami agresif dan bermain dengan cepat," Tuchel mengungkapkan dilansir Omnisport.

"Kami memang memiliki perubahan besar, dengan pemain-pemain baru. Kami telah mendapatkan kepribadian dan pengalaman. Kami punya sebuah tim yang bagus."

"Sekarang waktunya untuk percaya dan menatap ke depan. Kompetisi ini sangatlah sulit dan kita akan lihat apakah kami bisa memberikan seluruh energi yang dibutuhkan untuk bertarung selama 90 menit dengan dukungan suporter," Tuchel menambahkan.**