Seleksi Paskibra Tingkat Kecamatan Bungaraya Siak Berlangsung Ketat

Seleksi Paskibra Tingkat Kecamatan Bungaraya Siak Berlangsung Ketat

RIAUMANDIRI.CO, SIAK - Untuk meningkatkan kualitas Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) agar lebih baik lagi, Pemerintah Kecamatan Bungaraya melakukan seleksi dengan ketat. Seleksi yang ditaja oleh Pemerintah Kecamatan Bungaraya ini diikuti oleh 40 peserta yang berasal dari beberapa SLTA yang ada di Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Riau.

"Mengingat 17 Agustus akan segera tiba, maka kita melakukan persiapan untuk menyambutnya dengan melakukan seleksi Paskibra agar pelaksanaan pengibaran bendera bisa berjalan lancar. Untuk itu, saya percayakan kepada panitia penyeleksi sekaligus pelatih paskibra dari TNI, Polri dan Satpol PP yang ada di Kecamatan Bungaraya untuk memilih peserta yang terbaik," ungkap Camat Bungaraya Hendy Derhavin kepada Riaumandiri.co, Kamis (18/7/2019).

Pria berkacamata yang sangat disegani oleh bawahannya itu juga mengatakan, dirinya beserta pegawai pemeritahan kecamatan cukup lelah mengikuti acara MTQ XIX Kabupaten Siak. Namun tidak mengurangi semangatnya untuk melakukan aktivitas sehari-hari di pemerintahan.


"Kita saat ini juga lagi fokus untuk mengikuti MTQ XIX Kabupaten Siak, sehingga kita tak dapat menyaksikan seleksi Paskibra kecamatan. Untuk itu saya berharap para peserta Paskibra selalu semangat untuk mengikuti seleksi ini, dan jadilah paskibra yang terbaik dari tahun sebelumnya," harapnya.

Sementara itu, Panitia Seleksi Paskibra Kecamatan Bungaraya sekaligus sebagai Pelatih Paskibra Brigadir Rasidi mengatakan, untuk seleksi Paskibra kali ini dilakukan dengan ketat, karena dari 40 peserta akan dipilih menjadi 25 peserta untuk menjadi paskibra.

"Seleksi penyaringan anggota Paskibra Bungaraya tahun 2019 ini, kriterianya adalah postur tubuh yang tegap, kesehatan, semangat yang tinggi, pengetahuan tentang Peraturan Baris Berbaris (PBB), wawasan kebangsaan," paparnya.

Dari 40 perwakilan dari setiap sekolah tingkat SLTA/SMK/MA, jelas Rasidi, terjaring sebayak 25 orang. 

"Mereka akan dilatih oleh tim pelatih Paskibra Kecamatan Bungaraya yang  terdiri dari TNI, Polri, Sat Pol, dan dari Kecamatan Bungaraya," ungkap pria tegap yang juga sebagai Babinkamtibmas Buantan Lestari itu.

Rasidi yang juga dipanggil "Pak Ustaz" itu juga mengharapkan kepada peserta yang terpilih 
agar melaksanakan latihan dengan penuh semangat, dan yang tak terpilih agar tidak berkecil hati dan menjadi motivasi untuk kedepannya agar kembali rajin berlatih.

"Semoga para paskibra yang terpilih nantinya bisa melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya, dan semoga di acara 17 Agustus 2019 bisa berjalan dengan lancar," pungkasnya dengan penuh semangat. 

Reporter: Sugianto



Tags Siak