Jamaah Masjid Ibadah Tangkerang Tengah Pekanbaru Galang Dana untuk Solidaritas Palestina 

Jamaah Masjid Ibadah Tangkerang Tengah Pekanbaru Galang Dana untuk Solidaritas Palestina 

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Jamaah Masjid Ibadah, Jalan Kereta Api, RW 04, Kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, Riau, melakukan aksi solidaritas penggalangan dana untuk warga muslim Palestina. Kegiatan tersebut dilakukan setiap sore menjelang berbuka puasa Ramadan. 

Menurut salah seorang pengurus Masjid Ibadah, MH Abdul Azis, Selasa (28/5/2019), penggalangan dana dilakukan kepada warga yang melintas di jalan raya depan masjid setiap sore sejak 11 hari terakhir. 

"Kegiatan ini selesai Salat Ashar hingga menjelang berbuka puasa dengan tema 'Aku dan Palestina'. Pukul 16.00 sampai 17.00 untuk Palestina dan pukul 17.00 sampai 18.00 dana untuk Masjid Ibadah," kata Dul, panggilan Abdul Azis. 


Dul menjelaskan, penggalangan dana untuk solidaritas Palestina ini bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Riau sebagai penyalur ke Palestina. 

"Tahun 2014 lalu kita juga menggalang dana untuk Palestina dan terkumpul sekitar 12 juta rupiah dalam kurun waktu 9 hari. Saat  penyalurannya melalui KNRP (Komite Solidaritas Rakyat Palestina), " katanya.

Selain menggalang dana langsung, tambah Dul, mereka juga menjual galeri Palestina, seperti, baju kaos, stiker dan gantungan kunci. 

"Alhamdulillah antusias warga sangat tinggi. Ada seorang ibu yang menyumbang 400 ribu rupiah karena semangat solidaritas untuk saudara seiman di Palestina," katanya. 

Ditambahkan Dul, hingga hari ke- 11, sudah terkumpul hampir Rp7 juta dan ini akan bertambah terus dengan target minimal Rp10 juta. 

"Semoga semua ini bisa meningkatkan rasa kepedulian dan meningkatkan ukhuwah kita dan sumbangan ini juga bisa bermakna di Palestina," tukasnya. 



Tags Pekanbaru