Bupati Inhu Serahkan 189 SK PNS Tenaga Kesehatan dan Penyuluh

Bupati Inhu Serahkan 189 SK PNS Tenaga Kesehatan dan Penyuluh

RIAUMANDIRI.CO, RENGAT - Bupati Indragiri Hulu (Inhu), Yopi Arianto menyerahkan SK Pegawai Negeri Sipil (PNS/ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu. Penyerahan SK tenaga kesehatan dan tenaga penyuluh dilakukan, Senin (11/3/2019) di ruang pertemuan lantai empat Kantor Bupati Inhu.

Bupati meminta agar PNS yang baru disumpah yakni bidan desa, dokter dan penyuluh pertanian agar menjaga disiplin kerja.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Kabupaten Inhu, Subrantas menerangkan 189 CPNS yang disumpah itu terdiri dari empat orang dokter, 158 bidan desa dan 27 orang penyuluh. 


Setelah pembacaan sumpah yang dipimpin langsung oleh Bupati Inhu, dilanjutkan dengan pengarahan dari Bupati Inhu. "Mereka juga telah selesai melaksanakan pelatihan pra jabatan pada tahun 2018 lalu," ucapnya. 

Bupati mengingatkan agar ASN yang baru disumpah untuk ingat soal sanksi pidana. "Pekerjaan itu dinikmati, disyukuri dan dijalani, jangan sampai terkena sanksi pidana," tegasnya. Oleh karena itu dirinya menghimbau agar PNS selalu berpedoman pada ketentuan dan aturan.

ASN sampai saat ini masih menjadi pekerjaan yang didambakan masyarakat dan tidak semua orang bisa mencapainya. Oleh karena itu, diharapkan agar para ASN bisa menghargai profesi yang memang didambakan oleh ribuan orang ini

PNS harus melayani masyarakat dengan baik. "Ikhlas melayani masyarakat, seperti. melayani Bupati. Hormati masyarakat saya, seperti anda menghormati saya," tegasnya.

Reporter: Eka BP



Tags Inhu