Smartphone Pegawai Diskominfotik Meledak, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Smartphone Pegawai Diskominfotik Meledak, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Tenaga Honorer Lepas (THL) di Dinas Komunikasi dan Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Riau, Nevia (28 tahun), menjadi korban meledaknya smartphone merek Aldo miliknya.

Pantauan dari rekaman CCTv saat kejadian, Nevia sedang bekerja sambil mengecas smartphone miliknya di dekat komputer. Tiba-tiba smartphone meledak dengan mengeluarkan percikan api. 

Kejadian sekitar pukul 11.30 WIB itu sempat menggegerkan para pegawai di Diskominfotik, karena korban sempat teriak ketika melihat wajahnya berlumur darah. 


Salah satu saksi mata yang juga pegawai Diskominfotik Riau, Purba mengatakan, sebelum kejadian korban sempat menunaikan salat Duha. Setelah itu korban melanjutkan pekerjaannya sambil mengecek handphone miliknya. 

"Sebelum kejadian korban salat Duha. Lalu dia mau melanjutkan pekerjaan tiba-tiba handphone-nya meledak. Cukup keras meledaknya, kami saja kaget, dan korban teriak," katanya, Senin (4/1/2019). 

Purna menyampaikan, tak lama kejadian korban dilarikan di Rumah Sakit Awal Bros untuk mendapat perawatan, karena bagian wajah tepatnya dekat mata luka kena percikan api. 

"Sekarang korban dirawat di IGD Rumah Sakit Awal Bros Ahmad Yani. Karena bagian wajah dekat matanya robek, jadi harus mendapat perawatan dokter," terangnya.