Jalan Diponegoro Dipasang Tiga Layar Raksasa, Jelang Penabalan Gelar Adat Jokowi

Jalan Diponegoro Dipasang Tiga Layar Raksasa, Jelang Penabalan Gelar Adat Jokowi

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Jelang penabalan gelar adat Presiden Joko Widodo dari Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) pada Sabtu (15/12/2018) pagi, jalan Diponegoro Pekanbaru telah dipasang tiga layar raksasa.

Layar tersebut untuk memudahkan para tamu undangan yang tidak bisa masuk ke ruang utama Balai Adat Melayu tempat acara penabalan gelar adat bagi Presiden Jokowi.

Menurut pengakuan petugas layar tersebut untuk acara Presiden Joko Widodo besok pagi. Dia mengatakan selain di jalan Diponegoro, layar LED juga dipasang di kawasan Balai Adat LAMR dan kompleks Gubernuran Riau. 


"Kalau yang kami pasang hanya dua bang. Ada satu lagi tak tahu siapa, yang jelas di jalan Diponegoro ada tiga LED," katanya. 

Pantauan di lapangan para pekerja tengah sibuk memasang LED. Salah satu LED sudah terpasang sempurna, sedangkan dua LED lainnya masih proses pengerjaan. 

Untuk posisi tiga LED ini satu berada di depan pintu masuk kompleks Gubernuran Riau, kedua di depan Balai Adat LAMR dan yang ketiga dekat jalan Thamrin. 

Selain pemasang LED, terlihat juga petugas Kepolisian memasang umbul-umbul di sepanjang jalan Diponegoro antara komplek Gubernuran Riau dan LAMR.