Bupati Rohul Gelar Silaturahmi Bersama Awak Media

Bupati Rohul Gelar Silaturahmi Bersama Awak Media

RIAUMANDIRI.CO, PASIR PENGARAIAN - Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu menggelar acara silaturahmi bersama awak media, baik media cetak, elektronik, maupun media online, Rabu (31/10/2018).

Kegiatan silaturahmi ini terkesan mendadak. Bagaimana tidak, pada Selasa (30/10/2018) malam undangan disampaikan, Rabu (31/10/2018) pagi kegiatan langsung dilaksanakan.

Dari pantauan Riaumandiri.co, dalam silaturahmi tersebut tidak ada sesi tanya jawab atau diskusi antara Pemkab Rohul dengan para awak media. Usai sambutan Bupati Rohul, H Sukiman, acara silaturahmi pun dinyatakan usai yang diakhiri dengan makan bersama.


Adapun amanah yang disampaikan Bupati Sukiman dalam pertemuan tersebut yakni meminta kepada awak media yang bertugas di lingkungan Pemkab Rohul untuk bekerjasama dalam membangun daerah.

“Wartawan adalah salah satu pilar dalam menyukseskan pembangunan daerah. Untuk itu mari bersama dan bersatu membangun daerah untuk Indonesia jaya dan Rokan Hulu lebih maju,” pinta Sukiman.

Selain itu, Bupati Rohul juga mengajak para wartawan untuk bersama membangkitkan semangat persatuan dalam keberagaman di bawah lingkaran satu bangsa yaitu bangsa Indonesia dan satu bahasa pemersatu yaitu bahasa Indoensia.

“Nah, kegiatan silaturahmi ini sebenarnya sudah lama saya rencanakan. Namun karena kesibukan makanya tak jadi-jadi, dan hari ini saya sengaja mengundang wartawan untuk mewujudkan rencana silaturahmi dengan tujuan bersatu kita membangun Rokan Hulu,” tutupnya.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua TP-PKK Rohul, Hj Peni Sukiman, Kadiskomimfo Gorneng, Camat Rambah, Perwakilan dari Kesbangpolinmas, dan sejumlah undangan lainnya dari sejumlah instansi lainnya.

Reporter: Agustian



Tags Rohul