Sertijab dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kasi Intel Kejari Kuansing

Sertijab dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kasi Intel Kejari Kuansing

RIAUMANDIRI.CO, TELUK KUANTAN - Kepala Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi, Hari Wibowo membuka kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) sekaligus pengambilan sumpah jabatan Kepala Seksi (Kasi) Intelijen dari Ravendra kepada Kicky Arityanto, Selasa (25/9/2018).

Pejabat Kasi Intel lama Ravendra mendapat posisi baru yang sama di Kejari Kabupaten Toba Samosir, Sumut. Sedangkan pengantinya, Kicky Arityanto merupakan mantan Kasi Pidsus dari Kejaksaan Negeri Tanjung Balai Karimun, Kepri.

Sertijab Kasi Intel yang digelar di aula Kejari Kabupaten Kuansing dimulai pada pukul 10:00 WIB. Kegiatan tersebut dihadiri seluruh pejabat di lingkungan Kejaksaan Negeri Kuansing.


Kajari Hari berharap, kehadiran pejabat baru di Kejaksaan Negeri Kuansing dapat menambah kekuatan dalam penyelesaian kinerja, lebih dapat bekerjasama dan bersinergi bersama pihak lain atau bagian lain, dan mampu meningkatkan kinerja sebagai kasi intel di Kejaksaan Negeri Kabupaten Kuansing.

"Mutasi atau rolling seperti ini merupakan hal yang wajar. Bagi Kasi Intel yang lama, kami mengucapkan selamat jalan dan bertugas di tempat yang baru. Dan kami berterima kasih kepada Ravendra SH, atas pengabdiannya selama ini di Kejari Kuansing dan mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kicky Arityanto SH.MH." ujar Kepala Kejari.

Di waktu yang sama, Kasi Intel baru Kicky Arityanto menyampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak pejabat dan jajaran Kejaksaan negeri Kabupaten Kuansing khususnya bagi kepala Kejari selaku pimpinan. Selain itu, ia meminta kerjasama seluruh jajaran Kejari Kuansing dan rekan-rekan media.

Reporter: Suandri



Tags Kuansing