Kukuhkan 30 Anggota Paskibraka, Ini Harapan Bupati Rohil

Kukuhkan 30 Anggota Paskibraka, Ini Harapan Bupati Rohil

RIAUMANDIRI.CO, BAGANSIAPIAPI - Bupati Rokan Hilir H Suyatno mengukuhkan 30 orang anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Rokan Hilir di Gedung Serbaguna, Rabu (15/8/2018) malam. Pengukuhan ini berlangsung khidmat. 

Bupati berharap anggota Paskibraka yang baru dikukuhkan dapat menjalankan tugas dengan baik. "Mudah-mudahan mereka dapat menjalankan tugas yang berat ini dengan benar tanpa ada kendala apapun," katanya.

Ia mendoakan agar selama proses penaikan dan penurunan bendera semua anggota Paskibraka dalam keadaan sehat walafiat. "Tegar dan semangat juang untuk menaikkan bendera, semoga tidak terjadi apapun," ujarnya.


Pada kesempatan itu, Bupati Suyatno juga menyampaikan terkait kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Ia sangat prihatin dengan karhutla yang terjadi di Kecamatan Kubu, Pekaitan dan Bangko.

"Kabutnya luar biasa dan tebal, kebakaran ini tidak hanya terjadi di Rohil, juga terjadi di kabupaten/kota lainnya di Riau. Habis 17 Agustus pemerintah daerah berencana akan menggelar salat minta hujan," tandas Bupati.

Tampak hadir pada pengukuhan itu, Dandim 0321, perwakilan Polres, perwakilan Kejari, perwakilan Danlanal, Sekda Surya Arfan, Ketua DPRD Nasruddin Hasan, para kepala dinas/badan/kantor serta para kabag dan orangtua anggota Paskibraka.


Reporter: Jhoni Saputra



Tags HUT RI