Pemko Pekanbaru Serahkan Pengelolaan Pasar Higienis ke Pihak Ketiga

Pemko Pekanbaru Serahkan Pengelolaan Pasar Higienis ke Pihak Ketiga

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Pemerintah Kota Pekanbaru berencana bakal menyerahkan pengelolaaan Pasar Higienis di Jalan Teratai ke pihak ketiga. Menurut Walikota Pekanbaru, Firdaus, MT, saat ini persiapan terkait hal itu sedang dilakukan. Artinya kedepan seluruh pasar tradisional yang kini masih dikelola Unit Pelaksana Teknis Dinas bakal dialihkan ke swasta.

"Semua yang berorientasi ke pelayanan dan bisnis itu tidak bisa lagi dikelola oleh pemerintah. Karena UPTD itu kan eselon IV yang ditugaskan berdasarkan SK, bukan profesi, mereka tidak punya jiwa entrerpreneur," kata Firdaus.

Selain menyerahkan kepihak ketiga, Pemko juga akan menggandeng pengelola pasar resmi yang ada di sekitar pasar teratai yakni PT Peputra Maha Jaya untuk menampung pedagang jika tidak tertampung di pasar higenis.


"Karena itukan mitra Pemko juga," katanya.

Firdaus mengungkapkan, setidaknya ada tujuh pasar rakyat yang akan diserahkan pengelolaanya ke pihak swasta. Namun Firdaus tidak merincikan pasar rakyat mana saja yang dimaksud. 

"Ada tujuh pasar tradisional yang selama ini dikelola pemerintah dan dioperasionalkan UPTD akan dikelola oleh Perusahaan Daerah," imbuhnya.

Firdaus menyebut, sebelum dirinya melakukan cuti saat maju di Pilkada serentak, rencana pembentukan PD Pasar Pekanbaru sudah disampaikan kepada Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi.

"Yang jelas jika keberadaan pasar tradisional dikelola dengan baik, subsidi yang selama ini kita keluarkan bisa berkurang," katanya.

Diberitakan sebelumnya, meski dibangun menggunakan anggaran hingga miliaran rupiah, namun peruntukan Pasar Higienis tidak seperti yang diharapkan. Mirisnya, pasar tersebut kini hanya dijadikan sebagai tempat tidur siang dan penitipan barang oleh pedagang yang masih berjualan di sekitar Jalan Teratai.

Pasar dibangun menelan anggaran sebesar Rp 2,7 Miliar. Karena setelah pembangunan selesai pasar tidak diminati pedagang, Pemko kembali mengucurkan dana untuk renovasi pasar higenis sekitar Rp 1,2 Milliar lagi. Pasar higenis yang dibaangun semula adalah bangunan SD 019.

Reporter: Suherman
 



Tags Pekanbaru