Siapa Pendamping Alfedri Setelah Diangkat Jadi Bupati Siak?

Siapa Pendamping Alfedri Setelah Diangkat Jadi Bupati Siak?

RIAUMANDIRI.CO, SIAK - Syamsuar yang kini masih menjabat Bupati Siak sukses mengikuti Pilgubri pada tanggal 27 kemarin. Jika tidak ada aral melintang, Februari tahun depan, Syamsuar akan dilantik menjadi orang nomor satu di Provinsi Riau.

Sedangkan yang mengisi posisi Bupati Siak nantinya akan dijabat oleh Alfedri yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati.

Beralihnya posisi  Syamsuar dan Alfedri tersebut, tentunya jabatan Wakil Bupati Siak akan mengalami kekosongan. Untuk mengisi posisi tersebut akan diambil dari Parpol yang mengusung Syamsuar dan Alfedri pada saat pemilihan bupati tahun 2015 lalu


Pada saat itu, Bupati Siak didukung oleh PAN, PKS, Nasdem dan Hanura. Jika diambil dari PAN sudah ada Alfedri, diambil dari Golkar, pada saat itu Golkar masih terjadi dualisme kepengurusan di tingkat pusat.

Otomatis yang bisa mendampingi Alfedri kalau tidak dari kader PKS, Nasdem atau Hanura. Sementara itu, info yang beredar, Ketua PKS DPD Siak, Munif berpeluang mewakili Alfedri nantinya.

Reporter: Effendi
Editor: Nandra F Piliang