Agung: Anak Muda Harus Mengubah Wajah Politik Riau

Agung: Anak Muda Harus Mengubah Wajah Politik Riau
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Menjelang digelarnya pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau tahun ini, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Riau, Agung Nugroho, mengingatkan anak muda agar melek politik.
 
“Anak muda Riau harus melek politik. Saatnya sekarang jelang Pilgubri sebagai momentum untuk partisipasi politik,” kata Agung, Selasa (8/1/2018). 
 
Agung prihatin dengan cueknya anak muda terhadap politik, karena sebagian mereka menganggap politik hanya untuk orangtua.
 
“Sebagian anak muda tak mau terlibat dalam politik karena merasa politik wilayahnya orang-orang tua. Padahal, anak mudalah yang harusnya mengambil peran dalam merubah warna politik monoton ini. Ini akan ada momentum politik, kita belajar memasukkan ide anak muda untuk perbaikan negeri kita,” ungkap mantan ketua KNPI Pekanbaru ini.
 
Pihaknya juga menyayangkan sebagian anak muda yang menjadikan ajang politik hanya untuk kepentingan jangka pendek. “Anak muda harusnya memperjuangkan kepentingan anak muda, masa depan bangsa. Oleh karena itu, saya mengimbau teman-teman agar terlibat aktif dalam Pilkada ini. Siapa pun nanti yang memimpin Riau, ada anak muda dalam lingkarannya," imbau Agung.
 
Hingga Selasa sore, sudah ada dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau yang mendaftar ke KPU Riau, yakni, pasangan Syamsuar-Edy Nasution yang diusung PAN, PKS dan Nasdem, dan pasangan Firdaus-Rusli Effendi (koalisi Partai Demokrat-PPP). Sedangkan petahana Arsyadjuliandi Rachman yang berduet dengan Suyatno akan mendaftar ke KPU Riau, Rabu besok (10/1/2018). (rls)
 
 
Editor : Mohd Moralis