Wabup Kukuhkan Pengurus IPRY-KS Periode 2015-2016

Wabup Kukuhkan Pengurus IPRY-KS Periode 2015-2016

Yogyakarta(riaumandiri.co)-Wakil Bupati Alfedri melantik Pengurus Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Siak (IPRY-KS ) Periode 2015 / 2016.

Pengukugan Ketua IPRY-KS Anggar Riyadi dan 8 pengurus inti lainnya berlangsung di Indoluxe Hotel  Yogyakarta, Sabtu malam (29/5). Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Siak Kadri Yafis.

Dalam sambutanya, Wabup Alfedri berharap agar organisasi IPRY-KS bisa menjadi wadah berkumpul bagi mahasiswa dan pelajar asal Kabupaten Siak.

Keberadaan organisasi ini diharapkan bisa menjadi rumah sekaligus naungan bagi anggotanya, sehingga bisa sukses dalam menimba ilmu di bumi tempat lahirnya beberapa ilmuan yang terkemuka di negri ini.

"Banyak tokoh dan ilmuan yang lahir di Yokyakarta, kami berharap adik-adik tidak menyia-nyiakan masa kuliah, galilah ilmu untuk bekal mengembangkan diri ke depan.

Kepada pengurus IPRY-KS, saling menjaga-saling mengingatkan itu penting, beri motifasi pada kawan-kawan untuk giat belajar," pesan Alfedri.

Untuk diketahui, saat ini terdapat 240 mahasiswa yang tergabung dalam IPRY-KS.  Alfedri berharap, pengurus bisa merangkul mahasiswa dan pelajar asal Siak lainya yang belum bergabung, sehingga organisasi ini lebih besar serta bisa menjadi ajang silaturahmi bagi mahasiswa asal Siak.

Sementara, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan yang juga mantan pengurus IPRY-KS menuturkan, senang organisasi ini masih hidup dan berkembang.

Saat awal merintis panguyuban mahasiswa asal Siak, dengan niat awal untuk membuat naungan dan tempat mengadu bagi mahasiswa asal Siak.

"15 tahun lalu Komisariat Siak didirikan, pemekaran dari Komisariat Bengkalis. Pada waktu itu kondisi kami bisa dikatakan tidak ada bapak, kami di sini hanya punya saudara.

Kami bangga organisasi ini tetap eksis, ini perjalanan sejarah yang luar biasa. Harapannya organisasi ini bisa menjadi wadah untuk merajut tali silaturahmi bagi sesama warga Siak yang menuntut ilmu di sini," kata Indra Gunawan. (adv/hms)