SMKN 1 Rengat Barat Wakil Inhu di O2SN

SMKN 1 Rengat Barat Wakil Inhu di O2SN

RENGAT(riaumandiri.co)-Setelah melalui seleksi tingkat kabupaten, akhirnya tiga siswa SMKN 1 Rengat Barat, berhasil menjadi yang terbaik dan berhak mewakili Kabupaten Indragiri Hulu dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional tingkat Provinsi Riau tahun 2016.

Siswa tersebut, Roni Handoko Manalu siswa kelas X TIPPL, Indra Pramana Putra siswa kelas X TIPPL, dan Apriayani siswi kelas XI Teknik Komputer Jaringan. Meski ketiga siswa ini memilih ilmu kejuruan, namun berkat bimbingan guru olahraga SMKN 1 Rengat Baratb Adepis, mereka mampu meraih juara dalam 02SN tingkat Kabupaten Indragiri Hulu.

Roni Handoko Manalu meraih juara 1 dalam cabang olahraga catur tingkat SMK pada 02SN Kabupaten Indragiri Hulu, yang diselenggarakan di SMKN 1 Pasir Penyu pada Kamis (10/3). Sama halnya dengan Indra Pramana Putra, juga berhasil meraih juara pertama dalam cabang atletik dalam perhelatan olahraga siswa tersebut.

Lain halnya dengan Apriayani, terpilih memperkuat tim voly putri Kabupaten Indragiri Hulu di 02SN Provinsi Riau.  "Saat ini ketiga siswa itu sedang menjalani traning center untuk persiapan mengikuti 02SN tingkat Provinsi Riau tahun 2016, yang akan digelar pada bulan Mei mendatang," ujar Adepis.

Roni saat ini mengikuti pemusatan latihan di  Sekretariat Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Indragiri Hulu. Roni dilatih oleh  atlet senior catur Thamrin. Sedangkan Indra menjalani latihan lari sprint, lompat jauh, jalan cepat, tolak peluru dan lempar lembing yang dipusatkan di stadion Narasinga Rengat. (eka)