Berbagai Permainan Rakyat Meriahkan HUT RI

Berbagai Permainan Rakyat Meriahkan HUT RI

BENGKALIS  (HR) -Kabupaten Bengkalis merupakan suatu entitas daerah yang didiami berbagai macam etnik. keberagaman ini  menjadikan kabupaten bengkalis sarat dengan nilai budaya lokal yang sangat luhur dan tak ternilai harganya, termasuk permainan rakyat.

Sayangnya kearifan nilai budaya lokal  tersebut mulai tergeser oleh transformasi dan peradaban sosial,  sehingga lambat laun akan mengalami kepunahan jika tidak sejak dini dilakukan “revitalisasi”.

Kecenderungan terjadinya pergeseran nilai-nilai budaya tersebut tentu menuntut dan menantang semua pemangku kepentingan di daerah untuk melestarikannya.

Karena itu, sesuai tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 Kemerdekaan Republik Indonesia “ayo kerja”,  Penjabat Bupati Bengkalis H Ahmad Syah Harrofie menjagaj seluruh stakeholder konsistensi menggelar perlombaan permainan rakyat ini sebagai salah satu lomba yang terus dilaksanakan setiap tahunnya. Tidak terkecuali saat peringatan HUT Kemerdekaan.

“Selain dapat memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, perlombaan seperti ini juga merupakan salah satu bentuk kerja nyata dalam melestarikannya,” kata Ahmad Syah.(man)