Ikut Pilkada Rohil, Sulaiman Kembalikan Formulir Penjaringan
Riaumandiri.co - Wakil Bupati Rohil, H Sulaiman mengambil langkah penting dalam persiapan Pilkada Rohil 2024 dengan menyerahkan formulir pendaftaran penjaringan Calon Kepala Daerah kepada empat Partai Politik (Parpol) pada Senin (6/5).
Parpol yang menerima formulir tersebut meliputi Partai Demokrat, PDI-P, PKB dan Partai NasDem.
Kedatangan Wabup beserta timnya ke markas PDI-P Rohil disambut hangat Ketua DPC PDI-P Rohil, Drs H Jamiluddin didampingi Sekretaris Maston dan sejumlah pengurus, termasuk Fice K Watania, Febi Suryana dan Maria Tambunan.
"Kami mengikuti prosedur administrasi formulir pendaftaran yang harus dikembalikan kepada Parpol," kata Sulaiman.
"Pengembalian formulir ini juga sesuai dengan permintaan pengurus DPC PDIP Rohil yang tidak mengizinkan perwakilan," sambungnya.
Dia juga menyatakan kesiapannya untuk maju dalam Pilkada sebagai salah satu Cakada.
"Saya berharap DPC PDIP Rohil dapat mempertimbangkan dengan baik dan merekomendasikan saya," tambahnya.
Menanggapi hal ini, Ketua DPC PDIP Rohil, Drs Jamiluddin menjelaskan, hingga saat ini PDIP Rohil telah menerima formulir pendaftaran sebanyak 11 orang. Namun, untuk mengusung calon, PDIP perlu berkoalisi dengan partai lain.
"Partai PDIP tidak cukup untuk mengusung calon, harus koalisi dengan partai lain baru cukup untuk mengusung bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati," jelasnya.
Proses pengembalian formulir ini menandai langkah awal dalam persiapan Pilkada di Rokan Hilir. Meski belum ada keputusan resmi mengenai kandidat yang akan diusung oleh masing-masing partai, komunikasi antara pemerintah daerah dan partai politik menjadi semakin intensif. Masyarakat diharapkan dapat mengikuti perkembangan ini dengan baik dan berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi di daerah mereka.
Sulaiman juga menambahkan harapannya terhadap PDI-P dan partai lainnya untuk mendukungnya dalam Pilkada 2024.
"Partai PDI-P bukan hal yang asing bagi saya, banyak senior saya yang bergabung di PDI-P. Saya berharap PDI-P dan partai lainnya dapat merestui dan memberikan dukungan, sehingga saya dapat berlayar di Pilkada Rohil tahun 2024 mendatang," ucapnya.
Dalam proses ini, Sulaiman juga menjelaskan bahwa pihaknya masih terus berkomunikasi dengan pengurus Partai Gerindra Rohil untuk pengembalian formulir pendaftaran.
"Kita terus melakukan komunikasi kepada kawan-kawan pengurus partai Gerindra Rohil, kapan formulir pendaftaran bisa kita kembalikan," pungkasnya.
Berharap bahwa proses Pilkada yang akan datang dapat berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat Rokan Hilir. Ia juga mendorong partai-partai politik untuk bekerja sama dalam menciptakan suasana politik yang kondusif dan mendukung proses demokrasi yang sehat.