Pembangunan Selesai, Pengelolaan Gedung RCH dan Quran Centre Diserahkan di Dispar dan Kesra

Pembangunan Selesai, Pengelolaan Gedung RCH dan Quran Centre Diserahkan di Dispar dan Kesra

Riaumandiri.co - Pemerintah Provinsi Riau, segera akan menyerahkan Gedung Riau Creative Hub (RCH), ke Dinas Pariwisata dan ekonomi kreatif, dan gedung Quran Centre ke Biro Kesra Setdaprov Riau, setelah pengerjaan kedua bangunan ini selesai 100 persen. 

Kepala Bidang Cipta Karya, Thomas Larfo Dimiera, mengatakan, bangunan RCH yang berada di Jalan Arifin Achmad, dan gedung Quran Centre yang ada di Jalan Sudirman, tepatnya di dalam kawasan MTQ, pengerjaan oleh kontraktor sudah 100 persen, dan telah diserahterimakan ke Pemprov Riau. 

“Pengerjaan sudah 100 persen, selanjutnya nanti diserahkan ke pengelolaannya oleh Dinas Pariwisata dan Biro Kesra. Waktunya menunggu kesiapan pimpinan, tapi terlebih dahulu kedua bangunan ini ditinjau dulu, baru setelah itu baru diresmikan,” ujar Thomas, Selasa (26/3).


Dijelaskan Thomas, pihaknya bersama Pj Sekdaprov telah mengadakan rapat koordinasi terkait dengan telah selesainya dua bangunan tersebut. Selanjutnya dari pihak kontraktor saat ini dalam masa pemeliharaan bangunan, jika nantinya ada yang kurang-kurang maka akan diselesaikan oleh pihak kontraktor. Termasuk pagar yang roboh beberapa waktu lalu juga sudah diperbaiki.

“Dari hasil rapat dengan Pj Sekda, bangunan itu dicek dulu, dalam waktu dekat bersama ceknya, kalau bisa sama Pj Gubernur. Sekarang bangunan itu dalam masa pemeliharaan oleh kontraktor, kalau ada yang cacat finishing sepeti ada yang bocor atau cat yang kurang dipenuhi. Setelah dicek dan finishing semua selsai baru diserahkan oleh OPD terkait, kalau dari Dinas Pariwisata sepertinya sudah siap untuk menjalankan RCH,” jelas Thomas.

Untuk diketahui, gedung RCH dibangun di eks Pujasera, jalan Arifin Achmad Pekanbaru. Pembangunan gedung secara bertahap, tahap awal dialokasikan sebesar Rp4,4 miliar, tahap kedua senilai Rp6,5 miliar, kemudian tahap ketiga Rp27 miliar, dan sudah finishing. Gedung RCH yang nantinya digunakan sebagai lokasi untuk mempromosikan dan menampilkan produk-produk ekonomi kreatif (Ekraf) masyarakat Riau dikelola oleh UPT Bandar Seni Raja Ali Haji, Dinas Pariwisata Riau.