Wakil Bupati Siak Lantik 47 Pejabat Eselon III dan IV, Berikut Daftarnya

Wakil Bupati Siak Lantik 47 Pejabat Eselon III dan IV, Berikut Daftarnya

Riaumandiri.co - Wakil Bupati Siak Husni Merza bacakan putusan Bupati Siak tertanggal 20 Maret 2024 nomor 100.3.3.2/374/HK/KPTS/2024 dalam pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat eselon III dan IV di lingkungan pemerintah kabupaten Siak bertempat di ruangan raja indrapura pahlawan room komplek perkantoran tanjung agung, Rabu (20/3).

Sebanyak 47 pejabat eselon III dan IV dilantik dan ambil sumpah jabatan guna menempati posisi baru dan mengisi kekosongan pada pejabat organisasi perangkat daerah (OPD) dilingkungan pemerintah kabupaten Siak.

Wakil Bupati Siak Husni Merza menyampaikan arahannya bahwa integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan hal mutlak yang diemban dalam menjalankan tugas untuk selalu konsisten berperilaku sesuai dengan nilai, norma, dan atau etika organisasi.


Integritas ini harus mengedepankan kejujuran dalam menjalankan fungsi pelayanan sesuai manajemen struktural, abdikan diri sesuai ketentuan yang berlaku dan segera lakukan progres-progres tugas pelaksana yang telah ditetapkan segera menyesuaikan pada struktur organisasi yang akan ditempat nantinya.

"Kepada saudara dan saudari pejabat yang baru saja di lantik untuk selalu menjaga integritas dan displin dalam menjalankan tugas yang di amanahkan kepada saudara/i, maka jaga amanah ini sebagai ikhtiar guna sebagai amal dan ladang pahala membaktikan diri untuk kepentingan masyarakat kabupaten Siak, dan kedepannya untuk sunguh-sunguh menjalankan tugas," ujarnya. 

Dengan harapan kepada pejabat yang batu saja dilantik agar semangat bekerja dan bekerja sama, menjunjung tinggi komitmen sebagai aparatur sipil negara profesional, loyalitas, integritas dan siapkan diri untuk mengabdikan diri demi kepentingan masyarakat kabupaten Siak khususnya.


Berikut 47 nama-nama pejabat eselon III dan IV yang dilantik:

1. Rahmawita Qurniawati dilantik sebagai Kepala Bagian Keuangan Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. 

2. Bakhtiar Effendi, Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah.

3. Riduan, Kepala Bagian Persidangan dan Risalah Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.

4. Mahadar, Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.

5. Novendra Kasmara, Sekretaris Dinas Perikanan dan Peternakan.

6. M Sidik, Sekretaris Dinas Pertanian. 

7. Zulfadli, Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja.

8. Yudha Rajasa, Sekretaris Dinas Kesehatan.

9. Sugiati, Camat Sabak Auh.

10. Heppy Candra, Camat Kerinci Kanan.

11. Wendy, Camat Koto Gasib.

12. Alzukri, Kepala Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan.

13. Herzuli Diawati, Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan.

14. Nursida, Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan Penggerakan pada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.

15. Jon Hendri, Kepala Bidang Kepemudaan pada Dinas Kepemudaan dan Olahraga.

16. Helmi, Kepala Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan pada Dinas Kesehatan Pangan. 

17. Adi Eka Putra, Kepala Bidang Tata Usaha pada UPTD Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafian Dinas Kesehatan.

18. Indra, Kepala Bidang Pengembangan dan Keselamatan pada Dinas Perhubungan. 

19. Andi Darmawan, Kepala Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam pada Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah.

20. Johan, Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat pada Satuan Polisi Pamong Praja.

21. Ulpuadi, Kepala Bidang Pertamanan dan Pemakaman pada Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman. 

22. Sapriwal Milis, Kepala Bidang Transmigrasi pada Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja. 

23. Asmudin, Kepala Bidang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. 

24. Adi Zulyanto, Sekretaris Camat Kandis.

25. Amrizal Saputra, Sektretaris Camat Pusako.

26. Kaspul Anwar, Sekretaris Camat Bungaraya.

27. Martinus, Lurah Kandis Kecamatan Kandis.

28. Apridesta, Lurah Minas Jaya Kecamatan Minas.

29. Nofriadi, Lurah Telaga Sam Sam Kecamatan Kandis.

30. Muhammad Fadli, Kepala Seksi Kerjasama pada Satuan Polisi Pamong Praja.

31. Syamsurial Bakar, Kepala Seksi Lingkungan Perhubungan pada Dinas Perhubungan. 

32. Wendy Wahyudi, Kepala Seksi Pemanfaatan Layanan dan Otomasi Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. 

33. Fadly Akhmar, Kepala Seksi Satuan LINMAS pada Satuan Polisi Pamong Praja.

34. Desi Supianita, Kepala Seksi Teknis Fungsional pada Satuan Polisi Pamong Praja.

35. Wayan Rona, Kepala Seksi Kesejahteraan Kecamatan Koto Gasib. 

36. Abdullah, Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum Kecamatan Minas.

37. Ramli, Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum Kecamatan Sungai Mandau.

38. Nanang Suhendar, Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan Kecamatan Koto Gasib.

39. Tamrin, Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan Kecamatan Sungai Mandau. 

40. Afrizan, Kepala UPTD Metrologi Legal pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian.

41. Abdul Hamid, Kepala Sub Bagian Keuangan dan Kepegawaian Kecamatan Mempura.

42. Merisya, Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Umum Kecamatan Mempura.

43. Ria Monica, Kepala Sub Bagian Tata Usaha UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah pada Dinas Kesehatan.

44. Jumadi, Kepala Sub Bagian Tata Usaha UPTD Metrologi Legal pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian.

45. Kasbetri, Sekretaris Lurah Minas Jaya Kecamatan Minas.

46. R Roza Febrianti, Pelaksana pada Kelurahan Kampung Dalam Kecamatan Siak.

47. Tony Setiawan, Pelaksana pada Kecamatan Mempura.