537 Personel Polda Riau Jajaran Naik Pangkat

Irjen Iqbal : Harus Seimbang Kinerja dan Akhlak

Irjen Iqbal : Harus Seimbang Kinerja dan Akhlak

RIAUMANDIRI.CO-Sebanyak 537 personel Kepolisian Daerah (Polda) Riau dan jajaran mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Terhadap ratusan personel itu diharapkan dapat lebih menunjukan kualitas atau mutu serta kapasitas pengabdian kepada negara.

Kapolda Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin langsung Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Personel Periode 1 Juli 2023, di halaman Mapolda Riau, Jumat (30/6) sore.

Saat itu disampaikan ada sebanyak 537 personel Polda Riau dan jajaran mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Yakni terdiri dari 5 Perwira Menengah (Pamen), 21 Perwira Pertama (Pama), 483 Bintara dan 3 Tamtama.


Para personel yang naik pangkat ini, 125 diantaranya, berasal dari Satuan Kerja (Satker) Polda Riau. Sementara 404 orang lagi, merupakan personel di jajaran Polresta/Polres.

Dalam arahannya, Kapolda Riau mengatakan, kenaikan pangkat merupakan penghargaan atas kinerja dan dedikasi pada periode tertentu serta sebagai amanah dari Yang Maha Kuasa. Maka dari itu, harus disyukuri dengan harus menunjukan kualitas atau mutu serta kapasitas pengabdian kepada negara.

"Bahwa dengan pengabdian yang terbaik maka diiringi konsekuensi kenaikan jabatan diikuti hak-hak lainnya, serta menjadi tauladan bagi personel lainnya," ujar Kapolda Riau.

Saat ini sudah memasuki ranah politik, Polri harus menjaga nama baik, agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Karena kepercayaan masyarakat adalah tolak ukur keberhasilan Polri.

Terdapat tiga poin yang menjadi strategi memajukan nama baik Polri sesuai dengan program Quick Wins. Antara lain, optimalisasi kegiatan interaksi di masyarakat, optimalisasi manajemen media untuk menyampaikan hasil kerja Polri, dan zero penyimpangan menjadi hal penting, karena situasi saat ini sedikit penyimpangan yang belum tentu benar maka timbul opini yang mengakibatkan keterpurukan Polri.

"Maka saya minta agar betul-betul laksanakan strategi Quick Wins serta jangan menghindar apabila masyarakat meminta tolong atau bertanya karena sudah menjadi tugas utamanya," kata Irjen Iqbal.

Kapolda menambahkan, kenaikan pangkat juga sebagai momen meningkatkan kualitas dari personel, istri dan keluarga. Ingatkan pada keluarga agar selalu menjaga marwah citra Polri.

"Jadi ini yang saya sampaikan, harus seimbang antara kompetensi kinerja dan akhlak," katanya.

Tak hanya itu, Irjen Iqbal turut menyampaikan apresiasi kepada para insan Bhayangkari. Karena menurutnya, di balik anggota polisi yang hebat, pastilah ada sosok wanita yang luar biasa pula.

"Pada kesempatan ini saya sampaikan selamat kepada personel yang mendapat kenaikan pangkat. Tunjukkan bahwa di momentum Hari Bhayangkara ini, kita bisa berbuat lebih. Berkontribusi untuk masyarakat bangsa dan negara lewat institusi kepolisian," tutupnya.(Dod)