Polsek Rangsang Barat Peduli, Puluhan Anak Yatim Diberikan Bantuan dan Santunan

Polsek Rangsang Barat Peduli, Puluhan Anak Yatim Diberikan Bantuan dan Santunan

Riaumandiri.co-  Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Polsek Rangsang Barat, Polres Kepulauan Meranti, Polda Riau, Kamis (12/1/2023), memberikan bantuan sosial dan santunan kepada puluhan anak yatim.

Kegiatan yang berlangsung di Mako Polsek Rangsang Barat tersebut dipimpin oleh Kapolsek Iptu Benny A Siregar SH MH.

Ikut mendampingi Kapolsek, Kanit Binmas Aiptu T Ishak, Kasium Aipda Nopri Manto, dan Kanit Samapta Bripka Yayan Agustian SSos.


Adapun bantuan berupa paket sembako dan santunan uang tunai itu diberikan 10 orang anak yatim di wilayah hukum Polsek Rangsang Barat. Antara lain Miranda Asyifa, Bunga Aprila, M Eko Sarma Zapba, Ayda Dastris, Yusra Fareza, M Adil Ambiya, M Reza Rifandi, M Rafa, Nur Fatiha, dan M Rizki.

Dikatakan Iptu Benny, kegiatan pemberian bantuan dan santunan itu sebagai bentuk kepedulian Polsek Rangsang Barat terhadap anak yatim di wilayah hukum Polsek Rangsang Barat.

"Ini wujud kepedulian dan perhatian kita terhadap para anak yatim. Tentunya untuk menumbuhkan rasa kebersamaan terhadap masyarakat. Mudah-mudahan bantuan tersebut bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka," ucap Kapolsek usai giat.

Lebih lanjut ia menyebutkan bahwa pihaknya akan selalu hadir untuk melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

"Jadi, giat bansos dan santunan ini salah satu bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat. Disamping tugas pokok kita memberikan rasa aman serta nyaman dengan selalu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas)," sebutnya.

Mendapat bantuan dan santunan tersebut, salah seorang anak berterimakasih kepada Polsek Rangsang Barat.

"Kami berterima kasih kepada pak polisi yang baik hati membantu kami. Semoga bapak-bapak selalu diberikan kesehatan dan dilindungi Allah," ucap salah seorang anak.